4.20.2010

7 Web Browser Yang Paling Populer di Internet



Web browser apakah yang anda gunakan saat ini, apakah anda sering mengalami masalah dalam berselancar di dunia maya dengan menggunakan web browser tersebut? apakah sering terjadi error, hang, web browser ngadat, bahkan virus / keamanan komputer anda tidak terlindungi. Mungkin dengan beberapa tips dibawah ini anda akan lebih mengenal mana web browser yang cocok untuk anda dan sesuai dengan selera dan kebutuhan anda.
1. INTERNET EXPLORER
Internet telah menjadi salah satu web browser yang paling dikenal hingga saat ini. Web browser ini dikembangkan oleh Microsoft dan menjadi satu bagian dalam instalasi sistem operasi Windows. Internet Explorer didesain agar sangat mudah untuk digunakan dan hampir setengah pengguna internet masih menggunakan web browser ini.
Kelebihan:
  • Desain yang mudah, dan sangat user-friendly
  • Memiliki pop-up blocker
Kekurangan:
  • Web browser yang cukup lambat, kadang terjadi crash
  • Butuh terlalu banyak upgrade
  • Sistem keamanan yang tidak cukup bagus
  • Menggunakan system resource cukup besar
2. MOZILLA FIREFOX
Mungkin anda salah satu penggemar Mozilla Firefox, itu benar karena saya juga menganggap web browser ini merupakan yang terbaik yang ada di internet saat ini, saya menggunakannya hingga kini. Memiliki desain interface yang baik dan anda yang suka dengan kustomisasi dapat mengganti skin dan hal yang paling disuka oleh Mozilla Firefox fans adalah kelebihannya di add-ons dan plugins-nya. Mozilla Firefox bertumbuh dan semakin populer dalam waktu singkat, jadi bisa saja kedepannya akan mengungguli Internet Explorer.
Kelebihan:
  • Browsing dengan cepat, tidak mudah crash
  • Lebih aman
  • Skins yang banyak dan bagus, serta ribuan add-ons dan plugin
  • Tersedia hampir di semua sistem operasi
Kekurangan:
  • Tidak kompatibel dengan beberapa website, jadi perlu menginstall beberapa plugin  agar beberapa website dapat ditampilkan dengan benar.
3. OPERA
Mungkin web browser ini menempati popularitas ketiga setelah IE dan Firefox. Para penggunanya mengatakan bahwa Opera sangat bagus untuk komputer lama dan orang-orang dengan koneksi internet yang terbatas dan lambat.
Keuntungan:
  • Sangat cepat, cocok untuk pengguna dengan koneksi dial-up dan koneksi internet terbatas.
  • Sangat aman
  • Sangat fleksibel untuk dikustomisasi, add-on, skins dan lainnya.
Kelemahan:
  • Tidak memiliki ad-blocker
  • Beberapa fiturnya cukup membingungkan
4. AVANT BROWSER
Web browser yang satu ini kurang begitu terkenal, tetapi tampaknya ini merupakan web browser yang sederhana dan mudah digunakan. Apabila anda bosan dengan web browser dengan segudang fitur seperti mozilla dan flock, anda dapat mencoba Avant.
Keuntungan:
  • Kustomisasi yang mudah
  • Blokir halaman pop-updan iklan Flash
  • Aman
Kekurangan:
  • Tidak memiliki fitur-fitur yang cukup menarik
5. GOOGLE CHROME
Google Chromer merupakan web browser yang sangat sederhana / basic browser yang sangat cocok untuk siapa saja yang menginginkan kesedehanaan. Para penggunanya menyatakan Google Chrome sangat cepat dan memiliki fitur pencarian yang membuat hari-hari anda berinternet menjadi lebih menyenangkan.
Kelebihan:
  • Sangat cepat
  • Sederhana dan stabil
  • Dapat menggunakan beberapa internet apps secara offline
Kekurangan:
  • Tidak ada ads-blocker
  • Menggunakan system resources sangat besar
  • Tidak memiliki fungsi dan pilihan yang cukup banyak
  • Tidak terlalu dapat dikustomisasi
6. SAFARI
Safari adalah web browser yang sangat bersih dan sederhan. Dikenal sebagai web browser tercepat di internet secara global. Safari memiliki tampilan sangat memikan dan tidak terlalu membingungkan apabila anda baru menggunakannya.
Keuntungan:
  • Browsing sangat cepat
  • Sistem Bookmarking yang mudah
Kekurangan:
  • Tidak terlalu dapat dikustomisasi
  • Tidak terlalu aman
7.FLOCK
Flock memiliki desain yang unikyang memiliki social web browser seperti akses ke Facebook, Twitter, MySpace, dan lainnya dengan sangat mudah. Web browser ini sangat cocok apabila anda memiliki blog, apabila anda senang bersosialisasi di internet dengan teman, melihat video, atau bahkan berbagi foto, dan lainnya.
Kelebihan:
  • Built-in photo editor, photo-uploader, dan sidebar dengan fitur yang banyak
  • Banyak memiliki function seperti Mozilaa Firefox
  • Sangat fleksibel dan cuztomizable
Kekurangan:
  • Terlalu banyak fungsi/extras yang dapat membingungkan
  • Terlalu berlebihan apabila anda tidak terlalu menyukai social networking, bloggging dan lainnya.