8.28.2010

Melakukan Test Tampilan dan Ukuran Website di Berbagai Perangkat Mobile dengan Proto Fluid



Proto Fluid adalah prototype application berbasis web yang dapat digunakan untuk mengetest prototype website anda di berbagai ukurang layar dan orientasi. Juga mendukung Media Queries dapat anda aktifkan untuk mendesain CSS3 compliant (mobile) browser. Sangat mudah digunakan dan mengaktifkannya hanya membutuhkan web browser

Untuk melakukant est prototype yang anda butuhkan adalah : alamat URL yang ingin di-test, pilih perangkat (atau ukuran layar) dan klik Launch. Apabila anda memiliki local web server, anda dapat juga melakukan test pada local machine. Karena ini perangkat berbasis web, anda dapat menggunakan perangkat web browser favorit anda seperti Firebug.
Fitur Proto Fluid:
  • Memfasilitasi pengetesan pada berbagai ukuran layar, orientasi dan browser.
  • Anda dapat mendesain untuk CSS3 compliant (mobile) browser menggunakan media Queries.
  • Cocok untuk pengembangan aplikasi web dengan fluid layout.
  • Gunakan web browser development tool favorit anda (Firebug, atau lainnya..)
Proto Fluid dikembangkan oleh Optic Swerve. Ini adalah prototyping tool gratis berbasis web yang dapat anda akses di http://protofluid.com

17.35.00