Aplikasi e-Business Koperasi Jasa Keuangan Syariah atau yang selanjutnya kami sebut Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Koperasi Jasa Keuangan Syariah (SIMKOPSYAH) adalah Aplikasi Open Source yang diperuntukan bagi UKM yang bergerak dibidang usaha Koperasi Jasa Keuangan Syariah/BMT, yang dibangun oleh Kemkominfo bekerja sama dengan Masyarakat Ekonomi Syariah (MES).
Pengembang awal dari Software SIMKOPSYAH ini adalah Waditra Reka Cipta.
Software ini memiliki fasilitas untuk pengelolaan dana simpanan atau pinjaman (Simpan-Pinjam) termasuk didalamnya pengelolaan data nasabah yang kesemuanya terintegrasi dengan data-data keuangan sehingga saat kasir/teller menginputkan data transaksi simpanan ataupun pinjaman, saat itu juga terbentuk Jurnal Umum, Buku Besar ataupun Laporan Keuangan lainnya (Smart Akunting).
Software juga mampu mencetak transaksi simpanan ke kartu Simpanan Nasabah. Juga memiliki Log Book (Audit Trail) yang mampu menelusuri setiap aksi yang dilakukan user pada aplikasi.
Software SIMKOPSYAH ini dapat berjalan di “Single User” ataupun “Multi User”, dan mampu beroperasi di lingkungan Windows ataupun Linux (Multiplatform).
informasi lebih lanjut bisa ke SIMKOPSYAH website